Instagram merupakan salah satu aplikasi sosial media yang banyak digunakan oleh para pengguna smartphone android. Aplikasi tersebut memiliki beragam fitur menarik yang memudahkan penggunanya untuk share foto atau video melalui feed maupun story dengan tulisan caption sesuai keinginan. Agar tidak terlalu cerah di mata, ada cara instagram dark mode Android yang bisa dilakukan.
Tahapan Cara Instagram Dark Mode Android
Pengguna android kini bisa menggunakan fitur baru dari instagram berupa fitur dark mode atau tema gelap. Fitur tersebut hadir baru di tahun 2019 yang lalu, tepatnya di bulan Oktober. Fitur ini belum dapat dinikmati oleh semua pengguna Android karena fitur ini kompatibel untuk smartphone android yang mempunyai OS atau sistem operasi Android 10. Berikut cara untuk mengubah dark mode instagram
Cara Aktifkan Instagram Dark Mode
Melalui aplikasi instagram secara langsung
1. Mengunduh aplikasi instagram
Langkah pertama yakni mengunduh aplikasi instagram. Aplikasi ini bisa didapatkan dengan mengunduhnya di play store. Ukuran aplikasi tergolong cukup besar sehingga pastikan memori telepon atau kartu SD Anda masih cukup. Pastikan bahwa smartphone Anda sudah menggunakan OS Android 10 agar bisa memanfaatkan fitur dark mode.
2. Membuka aplikasi instagram
Setelah berhasil mengunduhnya, Anda bisa membuka instagram dengan cara login menggunakan akun yang Anda miliki. Jika belum mempunyai akun, Anda harus membuatnya terlebih dahulu untuk memanfaatkan fitur tersebut. Jika sudah berhasil masuk menggunakan akun instagram Anda, ikuti prosedur selanjutnya.
3. Masuk ke profil instagram
Tahapan selanjutnya adalah masuk ke profil instagram dengan cara tap bagian foto pofil yang terletak di pojok bawah sebelah kanan. Kemudian cek bagian pojok atas sebelah kanan di bagian ikon yang bergaris tiga. Cara instagram dark mode Android ini tidak dapat di-skip sehingga harus dilakukan dengan cermat.
4. Masuk ke bagian settings
Setelah klik bagian ikon yang bergaris tiga, akan muncul beberapa perintah seperti settings atau pengaturan, arsip, aktivitas Anda, dan lain sebagainya. Ketuk bagian settings lalu akan muncul beberapa pilihan menu seperti notifikasi, privasi, bantuan, tema, iklan, keamanan, serta ikuti dan undang teman.
5. Pilih tema
Selanjutnya, Anda bisa klik bagian menu ‘tema’. Terdapat tiga pilihan tema yakni dark (gelap), light (terang) dan system default (default sistem). Untuk menggunakan fitur dark mode, Anda bisa pilih ‘dark’. Dengan memilih fitur tersebut, maka tampilan instagram Anda akan menjadi gelap. Fitur ini bertujuan agar mata terjaga dari blue screen pada layar.
Melalui pengaturan smartphone
1. Masuk ke dalam pengaturan smartphone
Untuk mengubah menjadi dark mode, selain melalui aplikasi instagram secara langsung, Anda bisa mengubahnya melalui pengaturan smartphone android. Hanya saja, yang akan berubah menjadi tampilan gelap tidak hanya aplikasi instagram saja, melainkan layar smartphone juga akan berubah ke tampilan gelap.
2.Memilih Bagian Display
Setelah masuk ke bagian pengaturan smartphone, Anda bisa pilih bagian display atau tampilan untuk bisa mengaktifkan dark mode pada smartphone Anda. Di smartphone android Samsung, Anda akan menemukan dua mode yang tersedia, yakni dark atau gelap dan light atau terang.
3. Mengaktifkan Fitur Dark Mode
Cara instagram dark mode Android selanjutnya adalah dengan mengaktifkan fitur dark atau gelap yang ada pada pengaturan. Anda bisa mengatur mode gelap sesuai keinginan. Jika ingin fitur dark mode tersebut bekerja secara otomatis sesuai dengan waktu-waktu yang Anda inginkan, klik bagian ‘aktifkan sesuai jadwal’.
4. Membuka Aplikasi Instagram
Anda dapat membuka aplikasi instagram setelah berhasil mengaktifkan fitur dark mode. Masuk melalui login dengan memasukkan username dan password akun instagram yang Anda miliki. Tanpa harus mengaktifkan fitur dark mode melalui settings pada aplikasi instagram, tampilannya sudah otomatis berubah menjadi gelap.
Syarat agar aplikasi Instagram berubah menjadi dark mode
Fitur dark mode hanya bisa digunakan untuk smartphone Android yang sudah memiliki sistem operasi atau OS Android 10. Sistem operasi tersebut mempunyai beragam fitur yang dapat melakukan pengubahan pada tampilan sistem, baik pada aplikasi asli, bawaan, hingga aplikasi yang merupakan pihak ketiga seperti aplikasi instagram.
Selain menggunakan sistem operasi Android 10, Anda juga harus memastikan bahwa aplikasi instagram yang ada di smartphone sudah menggunakan versi terbaru. Apabila smartphone Anda masih menggunakan OS di bawah Android 10, bisa dipastikan jika fitur dark mode tidak akan bisa diaktifkan.
Fitur tersebut tersedia di beberapa smartphone dengan cara upgrade di bagian settings atau pengaturan. Biasanya ada informasi detail mengenai upgrade sistem operasi secara rutin. Anda bisa cek kapan terakhir kali sistem operasi yang Anda gunakan diupdate dan pembaharuan terbaru terkait sistem operasi pada smartphone.
Jika smartphone Anda tidak mendukung fitur dark mode ini, Anda tetap bisa menggunakan fitur tersebut menggunakan instagram beta program yang rilis di akhir tahun 2019, tepatnya bulan Oktober. Untuk bisa memanfaatkan fitur dark mode dengan mudah, Anda harus melakukan register terlebih dahulu pada instagram beta program. Setelah disetujui untuk bergabung, uninstall aplikasi instagram Anda.
Setelah itu Anda bisa menginstal kembali aplikasi instagram yang ada pada play store. Selanjutnya buka instagram menggunakan akun yang sudah Anda miliki. Cara instagram dark mode Android ini diperuntukkan bagi pengguna smartphone Android yang ingin menggunakan fitur dark mode namun sistem operasinya belum memenuhi syarat. Anda juga bisa keluar dari program instagram beta. Itulah tadi referensi cara instagram dark mode android
Posting Komentar untuk "Cara Aktifkan Instagram Dark Mode Android Lengkap"